Breaking News

Dua Anak Terseret Arus Di Pantai Ampenan. Dua Anak Selamat, Sang Penolong Kritis!


Seorang Nelayan Yang Menolong 2 Anak Terseret Arus Sedang Kritis

Mataram – Cuaca buruk membuat ombak cukup tinggi di sepanjang pantai Ampenan dan pantai sekitar, (4/1).

Dua orang anak diperkirakan berumur 12 tahun terseret arus saat bermain di pinggir Pantai Ampenan sore sekitar pukul 17.00 Wita.

Kapolres Lombok Barat melalui Kasat Polair Polres Lombok Barat, IPDA I Gusti Made Suarjaya yang melakukan evakuasi membenarkan kejadian tersebut.

“Dua anak terseret arus sekitar 20 meter karena mandi saat ombak cukup besar,” jelasnya

Sebelum petugas datang, seorang nelayan bernama Zulfiandi (42 tahun) mencoba membantu dua anak yang terseret ombak, namun karena ombak cukup besar, Zulfiandi juga ikut terseret.

Kemudian seorang warga bernama Fauzi Alkap datang membawa galon melempar ke arah dua orang anak yang terseret arus. Keduanya berhasil selamat.

Zulfiandi yang bertarung melawan ombak untuk menyelamatkan dua anak tersebut ahirnya tumbang setelah berhasil membawa kedua korban. Zulfiandi ahirnya di larikan ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk mendapatkan penanganan medias.

(LNG01/LNG04)

0 Comments

© Copyright 2023 - Suara Konsumen Indonesia