Mataram - Pelantikan kepengurusan Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Periode 2021-2024 dijadwalkan akan digelar Senin (1/11) mendatang di Hotel Prime Park, di jalan Udayana Mataram.
Hal ini di sampaikan oleh ketua panitia penyelenggara pelantikan dan pengukuhan partai Nasdem Ardany Zulfiqar dalam konferensi pers nya di Mataram ,Kamis (28/10)
"Pelantikan pengurus yang baru nanti akan dilakukan oleh Waketum DPP pak Hatta Ali," ujar mantan anggota DPRD NTB ini.
Ia menjelaskan bahwa persiapan pelantikan hampir rampung. Wakil Ketua Umum DPP Partai Nasdem Hatta Ali dijadwalkan akan melantik pengurus yang baru.
Partai Nasdem dibawah ketua yang baru Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah akan melakukan pelantikan dan pengukuhan pengurus DPW Partai Nasdem yang akan dihadiri oleh Waketum DPP Partai Nasdem Moh.Ali yang di dampingi oleh koordinator partai Nasdem Bali Nusra Yuli Laiskodat. Selain itu ada beberapa anggota fraksi Nasdem DPR-RI yang akan ikut serta menghadiri acara pelantikan dan pengukuhan tersebut.
Sementara itu Hafid yang juga salah satu panitia acara tersebut menegaskan bahwa dirinya merasa optimis dan bisa memberikan harapan baru dengan pelantikan dan pengukuhan DPW periode ini.
"Kami merasa optimis dengan pelantikan ketua DPW Nasdem beserta pengurusnya untuk periode ini akan mampu membawa semangat baru untuk memenangkan Partai Nasdem di NTB pada Pemilu 2024 akan datang, " jelas Hafid.
0 Comments