Kepala Dinas Dikbud NTB Dr. H. Aidy Furqan, M.Pd. |
Mataram - Museum NTB telah mengggelar Festival Gasing sebagai rangkaian dari HUT NTB Ke65. Festival ini juga gabungan dari rangkaian Kegiatan Dikbud NTB untuk menyambut HUT NTB Ke65
Rangkaian kegiatan dimulai dari Pameran, Lomba Loka Karya Remaja, Seni Tari, Seminar Remaja, Festival Gasing, dan masih banyak lagi yang akan berlangsung selama bulan Desember 2023.
Namun, dari rangkaian kegiatan tersebut salah satunya akan dikembangkan lebih lanjut seperti Festival Gasing. Gasing salah satu permainan khas suku sasak yang sangat digemari para remaja hingga orang tua.
Kepala Dinas Dikbud NTB Dr. H. Aidy Furqan, M.Pd mengatakan gasing menjadi salah satu permainan yang akan terus didukungnya untuk dikembangkan di Provinsi NTB.
Aidy menjelaskan, sebelum diajukan ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terlebih dahulu mencarikan ciri khas gasing khas NTB.
"Saat ini susah ada 15 warisan budaya dari NTB yang sudah bersertifikasi Kemendikbud, sementara satu warisan budaya yang diakui UNESCO yakni musik Gamelan," pungkas Aidy saat membuka Festival Gasing di Museum NTB, Kamis, (7/12).
Gangsing atau gasing merupakan permainan tradisional warga NTB sejak ratusan tahun lalu. Sehingga Museum Negeri NTB berencana mengajukan gasing sebagai warisan budaya dari NTB.
Untuk diketahui, pertandingan gasing tersebut dimainkan dua tim, biasanya setiap tim terdiri dari 10 orang. Salah satu tim akan memasang gangsing sementara tim lawan akan memukul gangsing yang sedang berputar.
0 Comments